Senin, 03 Agustus 2020

PJJ Kelas 6 SDN Layungsari 2: Selasa, 4 Agustus 2020 Matematika Konsep Bilangan Bulat

السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
بِسْمِ اللّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ 
 Marilah berdo'a sebelum belajar anak-anakku...

رَبِّ زِدْنِي عِلْمًا وَارْزُقْنِيْ فَهْمًا
رَضِتُ بِااللهِ رَبَا وَبِالْاِسْلاَمِ دِيْنَا وَبِمُحَمَّدٍ نَبِيَا وَرَسُوْلاَ رَبِّ زِدْ نِيْ عِلْمًـاوَرْزُقْنِـيْ فَهْمًـا
🕐08:00-09:00

Pagi ini tugas pertama adalah menyiram tanaman milik keluargamu ya, jika tidak memelihara tanaman kamu dapat melakukan tugas lain seperti membersihkan halaman
🕐09:00-11:00

Halo selamat pagi anak-anak kelas VI A dan B, hari ini kita akan belajar tentang Bilangan Bulat
Perhatikanlah video pembelajaran dibawah ini sebelum kalian mengerjakan tugas ya,
Selamat Pagi anak-anak, di pagi ini tentu kalian telah siap belajar kan?

Kalian tahu bilangan bulat?? hmmm sudah pernah dibahas di kelas sebelumnya ya tetapi untuk mengingat kembali mari kita simak penjelasan dibawah ini


 
A. Bilangan Bulat pada suhu udara
.
Tahukah kamu suhu udara? suhu udara dapat diukur oleh termometer, termometer. Termometer adalah alat yang digunakan untuk mengukur suhu (temperatur), ataupun perubahan suhu.
Istilah thermometer berasal dari bahasa Latin thermo yang berarti panas dan meter yang berarti untuk mengukur.
Prinsip kerja termometer ada bermacam-macam, yang paling umum digunakan adalah termometer air raksa.
1. Cuaca di Bogor Selatan hari ini

Perhatikan suhu udara di Bogor Selatan hari ini,
Saat ini suhu udaranya adalah 32°C (tiga puluh dua derajat celcius)
Nanti malam suhu udaranya adalah 22°C (dua puluh dua derajat celcius)
dan besok 33°C ( tiga puluh tiga derajat celcius)
artinya
Perbedaan suhu saat ini adalah
(cuaca malam nanti) - (cuaca saat ini) =
22°C - 32°C  = - 10°C (minus sepuluh derajat celcius atau turun sepuluh derajat celcius)

Perbedaan suhu saat ini dengan besok adalah
(suhu besok) - (suhu saat ini) =
33°C - 32 °C = 1 °C ( naik satu derajat celcius)


Makanan dan minuman disimpan dalam lemari pendingin dengan suhu tertentu. Air murni akan membeku pada suhu 0°C Beberapa saat, suhu makanan dan minuman dalam lemari pendingin mencapai 3°C di bawah 0°C. Suhu ini dapat dituliskan –3 °C. Kemudian, makanan dan minuman dikeluarkan dari lemari pendingin. Suhu makanan dan minuman menjadi 12°C dan akan terus naik mengikuti suhu udara diluar kulkas.


Bilangan bulat terdiri atas 3 macam bilangan. Bilangan tersebut adalah
1. bulat positif
Contohnya

Suhu udara di Empang saat ini 23°C ( DUA PULUH TIGA DERAJAT CELCIUS)


2. bilangan nol
Air membeku pada suhu 0 °C
3. bilangan bulat negatif.


Cuaca di puncak Jaya, Pengunungan Jayawijaya adalah -2 °C ( dibaca minus dua derajat celcius)

Soal Latihan
A. Isilah dengan benar!
1. –9
°C dibaca ….
2. 97
°C dibaca ….
3. –19°C dibaca …
4. 24°C dibaca …
5. –62°C dibaca ….

6. Apa yang dimaksud dengan termometer?
7. Tulislah 2 contoh bilangan bulat positif!
8. Tulislah 2 contoh bilangan bulat negatif!
9. Suhu udara di Jakarta adalah 34°C sedangkan di Sukabumi 28°C, menurut kamu lebih panas dimana?
10. Carilah di Google berapa suhu udara di pasir kuda caranya ketik cuaca di pasir kuda kota bogor atau klik disini




Alhamdulillah pembelajaran telah selesai, sebelum belajar diakhiri marilah kita berdo'a

رَبَّنَا انْفَعْنَا بِمَاعَلَمْتَنَا الَّذِيْ يَنْفَعُنَا وَزِدْنَا عِلْمًا وَالْحَمْدُلِلّٰهِ عَلَى كُلِّ حَالٍ

اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبِّ الْعٰلَمِيْن

وَ السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

T7ST1PB2 PTMT SDN LAYUNGSARI 2: Kamis, 15 Februari 2024

  BAHASA INDONESIA, IPA, SBDP  Tujuan Pembelajaran 1. Melalui kegiatan beryanyi, siswa mampu menyanyikan lagu dengan interval nada dengan be...