Sabtu, 12 September 2020

(T3ST3) PJJ Kelas 6 SDN Layungsari 2: Senin, 14 September 2020 PAI/PPKn Tidak lagi melupakan kewajiban

 

 

السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
بِسْمِ اللّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ 
 Marilah berdo'a sebelum belajar anak-anakku...

رَبِّ زِدْنِي عِلْمًا وَارْزُقْنِيْ فَهْمًا
رَضِتُ بِااللهِ رَبَا وَبِالْاِسْلاَمِ دِيْنَا وَبِمُحَمَّدٍ نَبِيَا وَرَسُوْلاَ رَبِّ زِدْ نِيْ عِلْمًـاوَرْزُقْنِـيْ فَهْمًـا 



🕗08:00-09:00
Apakah kalian sudah membantu orang tuamu? Tanyakan apa yang bisa kalian bantu hari ini!

🕘09:00-12:00

Untuk Pendidikan Agama Islam simaklah tugas dari Pak Husen ya nak!

Untuk PPKn

Kalian masih ingat apa itu hak dan kewajiban? 
Hak adalah sesuatu yang kita peroleh sedangkan kewajiban adalah sesuatu yang harus kita lakukan.
Hak dan kewajiban saling berkaitan satu sama lain, misalkan jika kita ingin mendapatkan hak belajar di sekolah maka kita wajib menaati peraturan di sekolah. Hak dan kewajiban akan selalu ada baik di lingkungan rumah, sekolah, maupun masyakarat.

Isilah google form dibawah ini sebelum mengerjakan tugasmu ya! Kalian tidak perlu mencari tahu jawabannya dari orang lain. Jawablah dengan bebas tanpa rasa takut!!
 
Setelah mengisi Google Form, perhatikanlah gambar sikap melalaikan kewajiban di lingkungan masyarakat dibawah ini dan cermati apa akibat yang ditimbulkan?

Kewajiban yang tidak dilaksanakan dapat merugikan diri sendiri dan orang lain, contohnya dibawah ini
 

Gambar diatas menunjukkan orang sedang membuang sampah dipinggir jalan. Disini orang tersebut melanggar kewajiban di lingkungan masyarakat yaitu

Orang tersebut melalaikan kewajibannya untuk membuang sampah pada tempatnya, memakai helm ketika berkendara dan berhenti dari kendaraan ketika membuang sampah.
Akibat dari melalaikan kewajibannya, lingkungan akan menjadi kotor, pengendara tersebut dapat mengalami kecelakaan karena membuang sampah dengan motor masih melaju dan kepalanya tidak terlindungi jika terjatuh dari motor.

Kewajiban yang harus dilakukan adalah:
1. membuang sampah pada tempatnya
 
 
 
2. Memakai helm yang sesuai standar

 
3. Parkir ketika akan melakukan aktivitas lain selain mengemudikan motor
 
Hak yang diperoleh setelah melaksanakan kewajiban:

1. Menikmati udara bersih
2. Berjalan-jalan dengan nyaman
3. Lalu lintas yang aman 

apalagi yaa???

Naah sekarang sudahkah kalian tahu apa kewajiban dan hak? Apakah hak lebih penting daripada kewajiban atau kedudukannya sama dan tidak bisa dipisahkan? 

Nah tugas kalian adalah
  1. Buatlah sebuah gambar mengenai perilaku melalaikan kewajiban untuk mencegah virus corona menyebar!
  2. Jelaskan melalui video, seraya gambar tersebut kalian pegang. yang harus kalian jelaskan adalah:
  • Apa yang kalian gambar,
  • Apa kerugian dari perilaku melalaikan kewajiban tesebut?
  • Apa kewajiban yang seharusnya dilakukan?
  • Apa hak yang diperoleh setelah melaksanakan kewajiban tersebut?
Setelah selesai, tontonlah video dibawah ini sebelum membuat google form 2
Sudah selesai menontonya? silahkan untuk mengisi google form 2 dibawah ini


🕐12:00
Setelah semua pekerjaan selesai, bereskan kembali peralatan belajarmu!


Alhamdulillah pembelajaran telah selesai, sebelum belajar diakhiri marilah kita berdo'a

رَبَّنَا انْفَعْنَا بِمَاعَلَمْتَنَا الَّذِيْ يَنْفَعُنَا وَزِدْنَا عِلْمًا وَالْحَمْدُلِلّٰهِ عَلَى كُلِّ حَالٍ

اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبِّ الْعٰلَمِيْن

وَ السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
 
 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

T7ST1PB2 PTMT SDN LAYUNGSARI 2: Kamis, 15 Februari 2024

  BAHASA INDONESIA, IPA, SBDP  Tujuan Pembelajaran 1. Melalui kegiatan beryanyi, siswa mampu menyanyikan lagu dengan interval nada dengan be...